Kasus Sifilis Melonjak di Indonesia, Kenali Lebih Jauh Penyakit Ini

Ilustrasi sampel darah pengidap sifilis

MAKASSAR, – Merebaknya kasus penyakit Sifilis atau raja singa  mulai mengkhawatirkan masyarakat. Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, jumlah kasus sifilis mengalami peningkatan hingga 70 persen dalam kurun waktu lima tahun terakhir.

Pada tahun 2018, kasus sifilis mencapai total 12.484 kasus. Jumlah ini terus mengalami peningkatan hingga tercatat kasus sifilis mencapai 20.783 kasus pada 2022. Selain peningkatan kasus yang tinggi, jumlah pasien yang mendapatkan pengobatan juga rendah hanya 41 persen yang menjalani pengobatan.

Diketahui penyakit Sifilis merupakan penyakit menular seksual. Penyakit ini tidak hanya dialami oleh orang dewasa, namun anak-anak juga bisa tertular dari orang tua.

Dikutip dari Centers for Disease Control and Prevention sifilis merupakan infeksi menular seksual yang menyebabkan masalah pada kesehatan seseorang. Infeksi bakteri ini berkembang secara bertahap yakni primer, sekunder, laten, dan tersier.

Sifilis disebabkan oleh bakteri Treponema pallidum yang masuk dan menginfeksi seseorang melalui luka di penis, bibir, mulut, atau vagina. Setelah infeksi awal, bakteri tidak aktif di dalam tubuh selama beberapa dekade sebelum menjadi aktif kembali.

Lihat Semua

1 23»

Share

Berita lainnya

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Comment

Lihat Semua